Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lengkap - 60+ Contoh Soal UAS Sejarah Kelas 11 SMA/MA dan Kunci Jawabnya Terbaru

60+ Contoh Soal UAS Sejarah Kelas 11 SMA/MA dan Kunci Jawabnya Terbaru - Sahabat rumpunnews.com dimana saja berada, pada kesempatan yang baik ini, admin ingin berbagi tentang contoh soal UAS untuk mata pelajaran SEJARAH bagi adik adik yang sedang duduk dibangku kelas xi SMA/MA. Soal ini sudah admin sediakan dalam bentuk PILIHAN GANDA dan ESSAY dengan jumlah soal sekitar 60 yang bisa dijadikan sebagai bahan latihan. Oiya Kata sejarah secara harafiah berasal dari kata Arab (شجرة, šajaratun) yang artinya pohon. Dalam bahasa Arab sendiri, sejarah disebut tarikh (تاريخ). Adapun kata tarikh dalam bahasa Indonesia artinya kurang lebih adalah waktu atau penanggalan. Kata Sejarah lebih dekat pada bahasa Yunani yaitu historia yang berarti ilmu atau orang pandai. Kemudian dalam bahasa Inggris menjadi history, yang berarti masa lalu manusia. Kata lain yang mendekati acuan tersebut adalah Geschichte yang berarti sudah terjadi.
    45+ Contoh Soal Essay Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA dan Kunci Jawabnya Terbaru
    45+ Contoh Soal Essay Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA/MA dan Kunci Jawabnya Terbaru



    Historiografi

    Historiografi adalah ilmu yang meneliti dan mengurai informasi sejarah berdasarkan sistem kepercayaan dan filsafat. Walau tentunya terdapat beberapa bias (pendapat subjektif) yang hakiki dalam semua penelitian yang bersifat historis (salah satu yang paling besar di antaranya adalah subjektivitas nasional), sejarah dapat dipelajari dari sudut pandang ideologis, misalnya: historiografi Marxisme.

    Ada pula satu bentuk pengandaian sejarah (spekulasi mengenai sejarah) yang dikenal dengan sebutan "sejarah virtual" atau "sejarah kontra-faktual" (yaitu: cerita sejarah yang berlawanan—atau kontra—dengan fakta yang ada). Ada beberapa ahli sejarah yang menggunakan cara ini untuk mempelajari dan menjelajahi kemungkinan-kemungkinan yang ada apabila suatu kejadian tidak berlangsung atau malah sebaliknya berlangsung. Hal ini mirip dengan jenis cerita fiksi sejarah alternatif.

    Metode kajian sejarah

    Ahli-ahli sejarah terkemuka yang membantu mengembangkan metode kajian sejarah antara lain: Leopold von Ranke, Lewis Bernstein Namier, Geoffrey Rudolf Elton, G. M. Trevelyan, dan A. J. P. Taylor. Pada tahun 1960an, para ahli sejarah mulai meninggalkan narasi sejarah yang bersifat epik nasionalistik, dan memilih menggunakan narasi kronologis yang lebih realistik.

    Ahli sejarah dari Perancis memperkenalkan metode sejarah kuantitatif. Metode ini menggunakan sejumlah besar data dan informasi untuk menelusuri kehidupan orang-orang dalam sejarah.

    Ahli sejarah dari Amerika, terutama mereka yang terilhami zaman gerakan hak asasi dan sipil, berusaha untuk lebih mengikutsertakan kelompok-kelompok etnis, suku, ras, serta kelompok sosial dan ekonomi dalam kajian sejarahnya.

    Dalam beberapa tahun kebelakangan ini, ilmuwan posmodernisme dengan keras mempertanyakan keabsahan dan perlu tidaknya dilakukan kajian sejarah. Menurut mereka, sejarah semata-mata hanyalah interpretasi pribadi dan subjektif atas sumber-sumber sejarah yang ada. Dalam bukunya yang berjudul In Defense of History (terj: Pembelaan akan Sejarah), Richard J. Evans, seorang profesor bidang sejarah modern dari Universitas Cambridge di Inggris, membela pentingnya pengkajian sejarah untuk masyarakat.



      Soal UAS Sejarah Kelas 11 SMA/MA



      60+ Contoh Soal UAS Sejarah Kelas 11 SMA/MA dan Kunci Jawabnya Terbaru - Bagi sahabat rumpunnews dimana saja berada yang ingin sekali mempelajari Soal UAS Sejarah Kelas 11 SMA/MA ini, adik adik bisa menguduh materi ini di rumpunnews dalam bentuk file doc. Berikut ini adalah rincian Soal UAS Sejarah Kelas 11 SMA/MA Semester 1.. SELAMAT MENGUNDUH YAA...

      Berikut rumpunnews memberikan Soal UAS Sejarah Kelas 11 SMA/MA

      PETUNJUK UMUM
      1. Tulis namamu di sudut kanan atas
      2. Bacalah setiap soal dengan teliti.
      3. Kerjakan dulu soal yang kamu anggap mudah.
      4. Periksa kembali pekerjaanmu sebelum diserahkan pada pengawas.

      A. Berilah tanda silang (x) didepan huruf a,b atau c didepan jawaban yang benar !


      1. Agama dan kebudayaan Hindu dari India masuk ke Indonesia dibawa oleh kaum brahmana atau pendeta. Teori ini dikemukakan oleh....
      a. Eugene Dubois
      b. Van den Bosch
      c. Van Voilenhoven
      d. J.C. Van Leur
      e. N.J. Krom
      Jawaban: d

      2. Menurut teori waisya, agama dan kebudayaan Hindu yang berasal  dari India masuk ke Indonesia dibawa oleh....
      a. para brahmana
      b. para pedagang
      c. para raja dan bangsawan India yang datang ke Indonesia
      d. bangsa Indonesia yang belajar ke India
      e. prajurit perang India
      Jawaban: b

      3. Hinduisasi yang dianggap lebih sesuai di Indonsia adalah menurut hipotesis brahmana. Hinduisasi berarti proses....
      a. kolonialisasi Indonesia oleh bangsa India
      b. menerapkan sistem kekuasaan cara Hindu
      c. menjadikan seluruh rakyat Indonesia menganut Hindu
      d. perpaduan seluruh rakyat Indonesia menganut Hindu
      e. berkembangnya pengaruh peradaban dan kebudayaan Hindu di Indonesia
      Jawaban: e

      4. Sumber sejarah tentang Kerajaan Kutai adalah tujuh buah batu tulis yang disebut....
      a. yupa
      b. lingga
      c. fosil
      d. artefak
      e. yoni
      Jawaban: a

      5. Kerajaan Mataram Kuno mencapai puncak kejayaannya pada masa pemerintahan raja....
      a. Sanjaya
      b. Rakai Panangkaran
      c. Rakai Pikatan
      d. Rakai Panunggalan
      e. Dyah Balitung
      Jawaban: a

      6. Raja Kediri yang terakhir memerintah adalah....
      a. Jayawardhana
      b. Jayabaya
      c. Kertajaya
      d. Kameswara
      e. Sarweswara
      Jawaban: c


      7. Candi Hindu Prambanan dibangun berdekatan dengan Candi Buddha Kalasan, hal ini menunjukkan bahwa di Indonesia memiliki nilai luhur berupa nilai....
      a. musyawarah
      b. toleransi
      c. gotong royong
      d. seni budaya
      e. kepercayaan
      Jawaban: b

      8. Prasasti yang ditinggalkan oleh Kerajaan Sriwijaya pada umumnya ditulis dengan....
      a. huruf Pranagari dan bahasa Sansekerta
      b. huruf Pranagari dan bahasa Melayu Kuno
      c. huruf Pallawa dan bahasa Melayu Kuno
      d. huruf Pallawa dan bahasa Sanskerta
      e. huruf Pallawa dan bahasa Sunda
      Jawaban: c

      9. Kerjaan Islam yang pertama di Pulau Jawa adalah....
      a. Kerajaan Samudra Pasai
      b. Kerajaan Demak
      c. Kerajaan Banten
      d. Kerajaan Mataram Islam
      e. Kerajaan Cirebon
      Jawaban: b

      10. Kerajaan Aceh didirikan oleh Sultan Ibrahim yang bergelar....
      a. Sultan Alauddin Riayat Syah
      b. Sultan Jamaluddin
      c. Sultan Iskandar Muda
      d. Sultan Iskandar Thani
      e. Sultan Ali Mughayat Syah
      Jawaban: e

      11. Raja Ternate yang memperdalam agama Islam kepada Sunan Giri di Jawa Timur adalah....
      a. Sultan Baabullah
      b. sultan Zainal Abidin
      c. Sultan Jamaluddin
      d. Sultan Sirullah
      e. Sultan Hairun
      Jawaban: b

      12. Adipati Unus mendapat julukan Pangeran Sabrang Lor karena....
      a. melakukan serangan ke Malaka
      b. mempersiapkan pasukan perang Demak di Pantai Utara
      c. menduduki daerah-daerah yang berada di pesisir utara Pulau Jawa
      d. mengusir serangan yang datang dari arah utara
      e. mempersatukan seluruh kerajaan di bawah kekuasaan Demak
      Jawaban: a

      13. Kerajaan Ternate mencapai puncak kejayaannya pada masa pemerintahan....
      a. Sultan Zainal Abidin
      b. Sultan Nuku
      c. Sultan Baabullah
      d. Sultan Sirullah
      e. Sultan Marhum
      Jawaban: c

      14. Pelayaran bangsa Belanda pada tahun 1596 dipimpin oleh....
      a. Bartholomeus Diaz
      b. Cornelis de Houtman
      c. Vasco da Gama
      d. d’Albuquerque
      e. Magelhaens
      Jawaban: b

      15. Setelah Belanda menyerah kepada Inggris , yang menjabat sebagai gubernur di Indonsia adalah....
      a. Raffles
      b. Daendles
      c. Napoleon
      d. Lord Minto
      e. Fans Heuts
      Jawaban: a

      16. Perkembangan sistem tanam paksa di Indonesia membuat rakyat Indonesia....
      a. mengenal berbagai macam tanaman
      b. hidup bahagia dari tanamannya yang melimpah
      c. menderita dan miskin akibat tanam paksa
      d. mendapat perhatian dari pemerintah Belanda
      e. muncul dan berkembangnya politik assosiasi
      Jawaban: c

      17. Tanam paksa (cultuur stelsel) yang banyak mendatangkan kesengesaraan bagi bangsa Indonesia diciptakan oleh....
      a. Van den Bosch
      b. Van der Cappelen
      c. Daendles
      d. Raffles
      e. J.P. Cone
      Jawaban: a

      18. Edward Douwes Dekker menentang pelaksanaan sistem tanam paksa dengan cara....
      a. memproses hal itu melalui parlemen di Belanda
      b. mengadakan pemberontakan
      c. membantu kehidupan petani yang miskin
      d. menuangkan gagasannya dalam bentuk karya sastra
      e. membentuk kelompok radikal
      Jawaban: d


      19. Kerajaan Islam di Jawa yang mengadakan perlawanan terhadap VOC namun dua kali mengalami kegagalan adalah....
      a. Demak
      b. Banten
      c. Mataram
      d. Pajajaran
      e. Jepara
      Jawaban: c

      20. Di berbagai tempat Belanda membuat benteng pertahanan, misalnya Benteng Duurstede yang terletak di pulau....
      a. Ternate
      b. Tidore
      c. Halmahera
      d. Saparua
      e. Seram
      Jawaban: d

      21. Di bawah ini yang bukan tokoh-tokoh perjuangan dari Aceh adalah....
      a. Teuku Cik Di Tiro
      b. Christina Martha Tiahahu
      c. Teuku Umar
      d. Panglima Polem
      e. cut Nyak Dien
      Jawaban: b

      22. Corak pegerakan nasional yang menolak kerja sama dengan pemerintah kolonial biasa disebut kelompok....
      a. kooperatif
      b. radikal politis
      c. nonkooperatif
      d. moderat
      e. sosialis kanan
      Jawaban: c

      23. Salah satu faktor yang dapat menyatukan dan mengikat organisasi-organisasi pergerakan nasioanl adalah....
      a. adanya kesadaran tentang arti pentingnya berpolitik
      b. adanya tujuan yang sama, yaitu ingin mencapai kemerdekaan
      c. adanya diskriminasi yang dilakukan oleh Belanda
      d. waktu berdirinya yang hampir bersamaan
      e. karena pemerintah kolonial Hindia Belanda semakin lemah
      Jawaban: b

      24. Tujuan pergerakan nasional Indonesia adalah untuk....
      a. mencapai kemerdekaan tanah air dari penindasan penjajah
      b. menunjukkan bahwa bangsa Indonesia mampu berorganisasi
      c. mencapai kemerdekaan tiap-tiap daerah
      d. merebut kekuasaan di bidang politik
      e. mewujudkan rasa persatuan dan kesatuan
      Jawaban: a

      25. Gerakan tiga A ternyata tidak dapat bertahan lama karena....
      a. tujuannya kurang jelas
      b. tidak mendapat simpati dari rakyat
      c.  gerakan tersebut dipimpin langsung oleh Jepang
      d. gerakan tersebut hanya terbatas di kota-kota besar
      e. sebagian besar anggotanya terdiri atas orang-orang Jepang
      Jawaban: b

      26. Penderitaan rakyat akibat berbagai macam pajak yang berat merupakan salah satu penyebab terjadinya...
      Jawaban: perlawan rakyat terhadap kolonial

      27 . Pemerintah Hindia Belanda mengeluarkan Undang-undang Agraria di Indonesia pada tahun....
      Jawaban: 1870

      28. Pembentukan Jawa Hokokai dimaksudkan untuk....
      Jawaban: menghimpun kekuatan rakyat dan digalang kebaktiannya

      29. Pada pertempuran di Singaparna dipimpin oleh....
      Jawaban: K.H. Zainal Mustafa

      30. Pemerintah Militer Angkatan Darat (Tentara ke-25) berpusat di....
      Jawaban: Bukittinggi

      31. Sumber sejarah yang memberitahukan Kerajaan Kutai diperoleh dari prasasti yang berbentuk tugu batu yang disebut....
      Jawaban: yupa

      32. Kitab Weda yang berisi doa-doa pengantar sesaji bagi para dewa adalah....
      Jawaban: Yajurweda

      33. Bangunan Candi Borobudur dibuat pada masa pemerintahan....
      Jawaban: Raja Samarattungga

      34. Pendiri Kerajaan Cirebon adalah salah satu dari Wali Sanga, yaitu....
      Jawaban: Sunan Gunung Jati

      35. Kerajaan Ternate dan Tidore terdapat di daerah....
      Jawaban: Kepulauan Maluku

      36. Sebutkan dan jelaskan sebab-sebab terjadinya gerakan protes petani yang dilakukan oleh para petani di Indonesia!
      Jawaban:  penyebab terjadinya gerakan protes petani, antara lain:
      a. Beban hidup terlalu berat
      b. Pajak yang terlalu tinggi
      c. Sikap semena-mena kaum partikelir yang sangat menindas petani

      37. Sebutkan ciri-ciri pelaksanaan pendidikan bagi bangsa Indonesia yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kolonial Belanda!
      Jawaban: ciri-ciri pendidikan oleh Pemerintah Kolonial Belanda, antara lain:
      a. Adanya perbedaan (diskriminasi) antara anak keturunan Belanda dan anak BUmiputra

      38. Sebutkan hasil keputusan Kongres Pemuda II dan kapan pelaksanaan kongres tersebut berlangsung!
      Jawaban: Kongres Pemuda II berlangsung pada tanggal 27-28 Oktober 1928. Hasil keputusan Kongres Pemuda II tersebut adalah menyetujui dibentuknya badan fusi dari semua organisasi pemuda serta dicetuskannya Ikrar Sumpah Pemuda.

      39. Jelaskan faktor eksternal yang mendorong terjadinya pergerakan nasional Indonesia!
      Jawaban:
      a. Kebangkitan nasional di India, Cina, dan Turki
      b. Masuknya paham-paham dari Eropa dan Amerika, seperti liberalisme, nasionalisme, dan sosialisme.
      c. Kemenangan Jepang atas Rusia tahun 1905
      d. Berkembangnya Pan-Islamisme

      40. Jelaskan yang dimaksud dengan open door policy!
      Jawaban: Open door policy atau disebut juga politik pintu terbuka, yaitu politik Belanda yang membolehkan penanaman modal asing di dalam negeri (Hindia Belanda).

      41. Sekolah yang mendidik calon dokter pribumi sebagai tempat lahirnya Budi Utomo adalah....
      Jawaban: STOVIA

      42. Pada tahun 1857 didirikan sekolah di daerah...
      Jawaban: Karesidenan Surakarta

      43. Pelopor politik etis (politik balas budi) adalah....
      Jawaban: Van Deventer

      44. Pendiri Budi Utomo ialah....
      Jawaban: Soetomo, Gunawan, Cipto Mangunkusumo, dan R.T. Ario Tirto Kusomo

      45. Tujuan didirikan organisasi Muhammadiyah adalah....
      Jawaban: mengembangkan ajaran agama Islam dan memberantas kebiasaan yang tidak serasi dengan ajaran agama yang benar

      46. Berikan bukti bahwa Kerajaan Tarumanegara telah mengetahui ilmu pengetahuan dan teknologi yang maju!
      Jawaban: bukti bahwa Kerajaan Tarumangera telah mengetahui ilmu pengetahuan dan teknologi yang maju adalah di Kerjaan Tarumanegara banyak ditemukan prasasti

      47. Mengapa Empu Sendok memindahkan pusat pemerintahannya dari Jawa Tengah ke Jawa Timur?
      Jawaban: Empu Sendok memindahkan pusat pemerintahannya dari Jawa Tengah ke Jawa Timur karena ingin men jauhkan dari pusat Kerajaan Sriwijaya dan mendekatkan pada jalur perdagangan di Jawa Timur yang sudah ramai

      48. Berikan bukti bahwa Islam masuk ke nusantara secara berangsur-angsur di berbagai daerah!
      Jawaban: bukti bahwa Islam masuk ke nusantara secara berangsur-angsur adalah menurut pendapat para ahli, sumber berita dari luar negeri, dan sumber berita dari dalam negeri.

      49. Mengapa ajaran Syech Siti Jenar dianggap menyimpang dari ajaran Islam?
      Jawaban: Ajaran Syech Siti Jenar dianggap menyimpang dari ajaran Islam karena mengajarkan pantheisme. Ajarannya adalah “Manunggaling Kawuolo Ian Gusti” (bersatunya manusia dengan Tuhan) yang menjuru ke ajaran “Saya adalah Tuhan”, yang menyimpang dari ajaran Islam.

      50. Jelaskan perbedaan konsep kekuasaan raja dalam Islam dan Hindu-Buddha!
      Jawaban: perbedaan konsep kekuasaan raja dalam Islam dan Hindu-Buddha adalah konsep kekuasaan raja dalam Islam bahwa raja menganggap dirinya adalah khalifatullah atau wakil Tuhan di muka bumi sehingga harus mempertannggungjawabkan kekuasaannya kepada Tuhan, sedangkan raja dalam Hindu-Buddha menganggap dirinya adalah reinkarnasi atau titisan dewa.



      Demikianlah informasi yang bisa kami sampaikan, mudah-mudahan dengan adanya 60+ Contoh Soal UAS Sejarah Kelas 11 SMA/MA dan Kunci Jawabnya Terbaru ini para siswa akan lebih semangat lagi dalam belajar demi meraih prestasi yang lebih baik. Selamat belajar!!

      #
      Soal UAS Sejarah Kelas 11 SMA/MA   File ini dalam Bentuk .doc File Size 42Kb
      Diupload oleh www.rumpunnews.com

      Baca juga yang sejenis

        Pencarian yang paling banyak dicari
        • soal sejarah kelas xi ipa semester 2 beserta jawabannya
        • soal sejarah kelas xi semester 2 kurikulum 2013
        • soal sejarah indonesia kelas xi semester 1 beserta jawabannya
        • soal essay sejarah kelas 11 semester 2
        • soal pilihan ganda sejarah indonesia kelas xi semester 2
        • soal dan jawaban sejarah indonesia kelas 11 semester 1
        • soal uas sejarah kelas 11 semester 2
        • soal sejarah kelas 11 semester 1 kurikulum 2013 pdf 2018,2019,2020,2021,2022